PENGARUH PEMBERIAN LAYANAN ORIENTASI DALAM MENCEGAH PERILAKU BULLYING SISWA
Abstract
Fenomena bullying menjadi salah satu permasalahan moral yang dapat menjadi penghambat dalam mewujudkan tujuan pendidikan, maka dari itu pencegahan perilaku bulying perlu dilakukan oleh pihak sekolah demi tercapainya proses pendidikan yang baik, salah satunya dengan mengoptimalkan layanan bimbingan konseling berupa layanan orientasi. Tujuan penelitian ini berupaya mengetahui peranan layanan orientasi dalam menurunkan perilaku bullying. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan bimbingan konseling, dengan populasi adalah siswa kelas VIII sebanyak 40 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, yakni siswa yang pernah menjadi pelaku bullying. Hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan layanan orientasi terhadap perilaku bullying siswa.