PERAN AGAMA DALAM MEMBANGUN KARAKTER BANGSA
Abstract
Agama sebagai pedoman bagi manusia, melalui agama maka kehidupan manusia akan teratur dan terarah karena agama berisikan peraturan dan aturan-aturan yang berhubungan dengan Tuhan. Hampir semua lembaga pendidikan membahas dan mengkaji manusia terkait karya dan dampak karyanya terhadap diri sendiri, masyarakat dan lingkungan hidupnya. Manusia yang berada dalam celupan agama maka akan dapat memahami hakikat dirinya sebagai manusia, yakni makhluk ciptaan tuhan yang tidak sama derajatnya dengan binatang. Ketika manusia tidak menggunakan akal dan potensi yang Allah berikan maka manusia tersebut akan turun derajatnya layaknya hewan. Maka dengan menghidupkan karakter yang ada pada diri manusia, akan menghasilkan pribadi yang Robbani dan Rahmatan lil ‘Alamin sehingga terwujud negara yang Baldatun Toyyibatun Wa Robbul Ghofur.